Ticker

6/recent/ticker-posts

Asah Keterampilan Sejak Dini, Binmas Noken Ajari Anak-anak Kampung Wandoga Belajar Mewarnai


Sugapa - Guna melatih keterampilan sejak usia dini, personel Binmas Noken Ops Damai Cartenz Ipda Engel Mayor mengajar anak-anak Kampung Wandoga, Distrik Sugapa, Kabupaten Intan Jaya belajar mewarnai.

Kegiatan mewarnai gambar tersebut dilaksanakan di  Polsek Sugapa, Jumat (27/05). Ipda Engel menjelaskan bahwa pentingnya melatih daya tangkap anak-anak muda Papua melalui media gambar.

"Dengan belajar mewarnai, kami melatih anak-anak Kampung Wandoga untuk berani menuangkan segala imajinasinya sebagai bentuk latihan dan pengembangan kreatifitas," ungkapnya.

Dirinya berharap dengan rutin dilaksanakan kegiatan tersebut dapat menjadikan anak-anak Kampung Wandoga memiliki wawasan dan pandangan yang luas serta berani dalam bertindak.

Diakhir kegiatan, Ipda Engel Mayor juga turut memberikan hadiah berupa bingkisan kepada anak-anak Kampung Wandoga agar lebih semangat dalam belajar.

Senada dengan hal tersebut, Kasatgas Humas Ops Damai Cartenz Kombes Pol Ahmad Musthofa Kamal, SH mengatakan, peran Polri melalui Program Polisi Pi Ajar (Si-Ipar) Binmas Noken ialah bagaimana mendukung tumbuh kembang generasi emas Papua yang unggu dan hebat, hal tersebut dapat dimulai dengan melatih keterampilan anak sejak usia dini.