Ticker

6/recent/ticker-posts

Gelar Supervisi dan Asistensi, Kakorbinmas Apresiasi Hasil Capaian yang Dilakukan Ops Damai Cartenz 2022


Papua - Kakorbinmas Baharkam Polri menggelar Supervisi dan Asistensi terhadap pelaksanaan Oparasi Kewilayahan Damai Cartenz - 2022 Tahap 1 (satu). Kegiatan ini digelar di Aula Rastra Samara Polda Papua, Senin (13/6/22).

Kegiatan ini juga dihadiri oleh Wakapolda Papua Brigjen Pol Dr. Eko Rudi Sudarto, S.I.K, M.Si, Kabagrenops Robinops Sops Polri Kombes Pol Erwin Kurniawan, S.I.K, SH, M.Hum, Kasubditbinmanair Korpolairud Baharkam Polri Kombes Pol Tawin, S.I.K dan sejumlah Pejabat Utama Polda Papua.

Kegiatan Asistensi diawali dengan Sambutan dan Paparan dari Wakapolda Papua Brigjen Pol Dr. Eko Rudi Sudarto, S.I.K, M.Si. Pihaknya mengatakan banyak hal-hal yang mewarnai selama pelaksanaan Opa Damai Cartenz 2022 selama 6 bulan kebelakang.

Secara detail, Wakapolda memaparkan peningkatan penyebaran isu-isu yang menjurus pada Konflik SARA dan pengancaman masyarakat khususnya warga pendatang. Selain itu dibeberapa wilayah muncul adanya pengibaran bendera Bintang Kejora dan hasutan - hasutan yang bertujuan untuk memecah hubungan baik antara masyarakat dengan pihak Aparat yang selama ini sudah terjalin dengan baik.

"Muncul berbagai permasalahan SARA, mulai dari pengerusakan kendaraan, pengibaran Bendera Kejora, menghujat Aparat, memutar balikkan fakta dengan memancing emosional massa sehingga memungkinkan timbulnya kerusuhan serta aksi anarkis, "papar Wakapolda.

Namun, menanggapi hal tersebut pihaknya sudah melakukan beberapa langkah dan upaya antisipasi seperti pemetaan Kerawanan, perkut kegiatan Preemtif baik Himbaun dan Edukasi kepada masyarakat terkait isu Hoax dan sejenisnya. Serta Taiping komunikasi pada Kelompok KKB dengan memaksimalkan peranan Humas di media Online maupun Sosial.

"Kita mulai dengan penggalangan para Toga, Tomas Dan Todat di wilayah masing-masing. Membagi zona untuk mempermudah dalam perbantuan Personil, menghindari tindakan Kontra Produktif serta melakukan penindakan hukum secara profesional sesuai KUHap baik terhadap masyarakat maupun KKB yang melanggar aturan,"jelas Wakapolda.

Selanjutnya, KA Ops Damai Cartenz Kombes Pol M. Firman, S.I.K, M.Si juga memaparkan kerberhasilan serta pencapaian masing-masing satgas selama pelaksanaan Ops Damai Cartens selama tahap 1.

Dirinya juga menyampaikan inovasi yang digelar dengan menyediakan truck antar jemput sekolah, menggandeng kalangan Millenial sebagai influencer kegiatan positif.

Disamping itu, Kombes Pol Firman juga membeberkan kejadian menonjol serta jumlah korban akibat aksi KKB dari Januari hingga 31 Mei 2022.

"Ada 22 kejadian, dengan jumlah korban Polri 4 Luka, TNI 7 MD 14 luka dan masyarakat 15 MD serta 11 Luka,"jelas KA Ops dalam paparanya.

Terkait adanya Anggota yang terluka dan Meninggal Dunia (MD), Kakorbinmas Baharkam Polri Irjen Pol Suwondo Nainggolan, S.I.K, M.H, meminta agar para petugas selalu mengutamakan keselamatan diri selain mengutamakan jiwa masyarakat. Dirinya sangat mengapresiasi pelaksanaan kegiatan yang dilakukan oleh masing-masing Satgas.

"Saya Kakorbinmas Baharkam Polri atas nama Pimpinan Polri mengapresiasi setingi-tingginya atas kinerja rekan-rekan di Polda Papua dan saya berdoa agar teman-teman yang masih sakit segera sembuh agar dapat kembali berkumpul bersama melaksanakan tugas Kepolisian diwilayah Papua Lagi,"tutup Kakorbinmas.