Ticker

6/recent/ticker-posts

Jaga Kesehatan Masyarakat Nduga Melalui Program 'Keladi Sagu'


Nduga - Pelayanan kesehatan gratis kembali dilakukan Binmas Noken wilayah Nduga melalui Program Kegiatan 'Keladi Sagu". Kegiatan dilakukan dengan melakukan pengecekan kesehatan masyarakat di Kampung Delpel, Rabu (3/8/22).

Tiba dilokasi, petugas kesehatan yang dipimpin oleh Ipda dr. Lewis Richart melakukan pengecekan kesehatan masyarakat setempat. Selain memeriksa, petugas juga memberikan obat kepada warga yang membutuhkan penanganan lanjut.

"Ada beberapa warga yang sakit dan perlu penanganan obat, kita berikan sesuai dosis,"ujar Ipda dr. Lewis Richart.

Selain itu, pihaknya juga memberikan himbauan kepada masyarakat, khususnya ajakan dalam memelihara kebersihan lingkungan.

"Lingkungan bersih, pola hidup teratur masyarakat pun sehat,"ujar ipda dr. Richart.

Dilain lokasi, Kasatgas Humas Ops Damai Cartenz Kombes Pol Ahmad Mustofa Kamal dikonfirmasi mengatakan bahwa kegiatan ini sebagai bentuk pelayanan Polri kepada masyarakat. Melalui program 'Keladi Sagu' ini masyarakat mendapatkan fasilitas kesehatan yang layak.

"Mengingat banyaknya keterbatasan fasilitas dan tenaga kesehatan, kita harapkan melalui program ini masyarakat mendapatkan fasilitas kesehatan yang layak, seperti masyarakat pada umumnya. Dan semoga kegiatan ini banyak memberikan dampak positif kepada masyarakat khususnya warga di Nduga,"pungkas Kasatgas.