Kenyam- Personil Binmas noken kembali menggelar Progam "KOTEKA" kepada bapak Nelson Ubruangge yang bertugas sebagai polisi lingkungan, kegiatan ini dipimpin oleh Ipda Murtono selaku Kakorwil Nduga bertempat sekitaran Bandara Kenyam kabupaten Nduga, Sabtu (15/10/2022) Siang.
Dalam perjumpaan ini Ipda Murtono menanyakan terkait Kamtibmas di lingkungan tempat tinggal bapak Nelson Ubruangge, serta perkembangan informasi pada masyarakat terkait pembakaran Pos covid 19 di Bandara Kenyam.
" Saya mau menanyakan terkait situasi Kamtibmas di lingkungan tempat tinggal bapak Nelson Ubruangge, apakah ada gangguan serta perkembangan informasi terkait pembakaran Pos covid 19 oleh OTK ?," tanya kasat Binmas.
Menanggapi hal tersebut bapak Nelson Ubruangge menjawab untuk keadaan kamtibmas lingkungan sekitar dalam kondisi kondusif dan tidak ada hal-hal yang mencurigakan terjadi, dan sampai saat ini belum ada informasi yang berkembang di masyarakat," jawab Nelson Ubruangge.
Ipda Murtono menghimbau kepada bapak Nelson serta masyarakat di sekitar bandara untuk tetap berhati-hati dalam menjalankan Aktivitas dan juga ikut dalam menjaga Kamtibmas setempat.
" Dengan ini saya harap bapak Nelson Ubruangge dapat menghimbau kepada masyarakat untuk lebih berhati-hati dalam menjalankan Aktivitas di luar rumah dan juga ikut dalam menjaga Kamtibmas dilingkungan setempat," Ucapnya.
Bapak Nelson Ubruangge menyatakan dirinya akan menghubungi Aparat keamanan jika nanti terjadi hal-hal yang mencurigakan disekitar tempat tinggal.
Disisi lain Kasatgas Humas Ops Damai Cartenz Kombes Pol Drs. Ahmad Musthofa Kamal, S.H., menambahkan dengan adanya program "KOTEKA" meningkatkan tali silahturahmi sekaligus mencegah adanya gangguan Kamtibmas yang dapat menggangu masyarakat.
" Dengan adanya Program KOTEKA dapat meningkatkan tali silahturahmi antara aparat kepolisian dan masyarakat, sekaligus mencegah adanya gangguan Kamtibmas di lingkungan sekitar," pungkasnya
Media Sosial