Ticker

6/recent/ticker-posts

Menciptakan Generasi Muda Yang Cerdas Binmas Noken Kembali Menggelar Program SI-IPAR



Wamena - Satgas Binmas noken bersama Satgas Preventif kembali menggelar Program Si-Ipar (Polisi Pi Ajar) yang di pimpin oleh Iptu Made Sujana, A.Md, Pd selaku Kakorwil Jayawijaya, guna menciptakan generasi muda yang cerdas dan kreatif di PKBM Baliem Pelangi, Distrik Wamena Kota, Kab. Jayawijaya, Kamis (13/10).


Pada kegiatan kali ini personil Binmas noken mengajarkan anak-anak usia 7-12 tahun, untuk menghafal Huruf Abjad dan Membaca kepada anak anak.


Selain itu Binmas noken juga memberikan Tugas kepada anak anak menghafalkan Naskah Sumpa Pemudah dalam rangka persiapan lomba pengucapan Naskah Sumpah Pemuda.


Dalam mempermudah anak anak dalam menghafal personil Binmas Noken mengunakan cara yang bisa menghafal serta mengingat akan di berikan Hadiah agar anak anak lebih semangat dalam menghafal.


Pada kesempatan ini Iptu Made Sujana menjelaskan bahwa dengan cara yang diberikan sekarang, bertujuan untuk mempermudah anak anak dalam memahami dan mengingat Naskah yang diberikan.


"Untuk mempermudah anak anak dalam memahami Naskah yang diberikan maka kami, mengunakan cara menunjuk satu-satu anak yang berkeinginan mau menghafal serta dikasih sebuah permen agar lebih smngat lagi dalam menghafal," Ujar Iptu Made


Agar tidak monoton dalam proses pembelajaran, untuk Meningkatkan kembali antusias dan juga membuat suasana kembali bersemangat, personil Binmas noken mengadakan pertanyaan berhadiah kepada anak anak yang mampu menjawab dengan benar.


Di tempat yang berbeda Kasatgas Humas Ops Damai Cartenz Kombes Pol. Drs Ahmad Musthofa Kamal, SH menambahkan Dengan adanya Program SI-IPAR dapat memberikan pelayanan Pendidikan yang berkualitas  kepada anak-anak untuk menjadikan genarasi muda yang cerdas dan juga kreatif.


Melalui Program SI-IPAR (polisi Pi ajar) dapat menjadikan pelayanan pendidikan yang berkualitas kepada anak-anak yang ada di Nduga agar menjadi generasi muda yang cerdas dan juga kreatif". Pungkas Kastgas Humas.