Ticker

6/recent/ticker-posts

Tingkatkan Tali Silaturahmi, Binmas Noken Polri Laksanakan Program Koteka Bersama Bapak Melianus Waker




Ilaga – Personil Satgas Binmas Noken Polri mengelar Progam Koteka (Komunikasi Tokoh Elit Pengendali Kamtibmas) dengan menjalin kumunikasi bersama Bapak Melianus Waker selaku Kepala Suku Distrik Gome Utara untuk meningkatkan tali silahturahmi antara Polri dan Tokoh Adat di Kabupaten Puncak, Rabu (12/10/2022).


Dalam kegiatan ini dipimpin oleh Korwil Binmas Wilayah Puncak Ipda Yan Amos Wambrauw untuk mengajak Bapak Melianus Waker selaku Kepala Suku Distrik Gome Utara untuk bersama sama dalam menjaga Kamtibmas di Kabupaten Puncak.


"Mari menjaga Kamtibmas di lingkungan sekitar agar situasi di Kabupaten Puncak tetap dalam keadaan aman, damai dan kondusif," ujarnya


Terkait pembangunan Puskesmas di Kampung Mundidok yang saat ini sedang di bangun, dari pihak Kepolisian tidak mempermasalahkan jika masyarakat yang menjadi pihak keamanan dalam pembangunan Puskesmas, akan tetapi perlu kami tekankan kepada masyarakat agar menjadi pengaman yang tetap mematuhi kesepakatan yang sudah ditetapkan.


"Kami juga menghimbau kepada masyarakat yang bekerja di pembangunan Puskesmas Kampung Mondidok agar tetap berhati-hati serta menjaga kondusifitas di Kabupaten Puncak," ungkap Ipda Yan.


Dalam kesempatan ini Bapak Melianus Waker berterimakasih atas perhatian Satgas Binmas Noken yang sudah memberikan Bantuan kepada kami Tokoh Adat di Kabupaten Puncak.


"Kami membenarkan terkait pengamanan Pembangunan Puskesmas di Kampung Mundidok Distrik Gome Utara Kabupaten Puncak yang melibatkan berapa pihak dari Tokoh Masyarakat, masyarakat setempat,  dan dari pihak Kelompok Kriminal Bersenjata(KKB) yang merupakan pimpinan Samori Tabuni yang mana anak buahnya turut ikut bekerja dan mengawasi dalam pembangunan tersebut," ungkapnya.


Namun kami dapat pastikan bahwa kami masyarakat di Distrik Gome sangat mendukung penuh keamanan di Kabupaten Puncak


Disisi lain, Kabid Humas Polda Papua sekaligus Kasatgas Humas Ops Damai Cartenz Kombes Pol Drs. Ahmad Musthofa Kamal, S.H., menambahkan dengan adanya Program Koteka meningkatkan hubungan silaturahmi yang baik antara Polri terhadap masyarakat yang berada di Kabupaten Puncak.