Ilaga – Tokoh Agama di Kampung Ilambet Distrik Ilaga Kabupaten Puncak Bapak Yesaya Magai mengatakan, program Binmas Noken Kasuari (Kesejahteraan Untuk Anak Negeri) mewujudkan kesejateraan dan meningkatkan perekonomian bagi kami masyarakat di Papua.
“Terimakasih kepada Polri khususnya Satgas Binmas Ops Damai Cartenz atas program Kasuarinya, yang mana program tersebut sangat membantu kami masyarakat di Distrik Ilaga Kabupaten Punca,” kata Bapak Yesaya Magai ketika dimintai keterangan, Sabtu (01/10/2022).
Dimana dengan adanya program Kasuari, masyarakat dibantu dengan dibangunkan kandang ternak dan berikan sepasang ternak babi, bibit ikan, bibit tanaman serta Bapak Polisi secara rutin melakukan pengecekkan di Spot yang di miliki oleh masyarakat kami.
“Pengecekkan Spot yang dilakukan oleh Bapak Polisi, kami sambut dengan baik, karena mereka bisa mengetahui perkembangan ternak serta bisa memberikan edukasi dalam perawatan hewan ternak kepada masyarakat kami,” kata Yesaya Magai.
Kami percaya dengan program Kasuari yang dimiliki oleh Satgas Binmas Ops Damai Cartenz 2022 dapat mewujudkan Kesejahteraan dan meningkatkan perekonomian masyarakat di Kabupaten Puncak.
“Saya mewakili Tokoh Agama dan masyarakat Puncak menyampaikan ucapan terimakasih kepada Polri khususnya Satgas Binmas Ops Damai Cartenz atas pemberian hewan ternak babi kepada masyarakat kami di Wilayah Puncak,” tutup Yesaya Magai.
Media Sosial