Ticker

6/recent/ticker-posts

Bentuk kepedulian Polri Kepada Anak-anak Papua, Satgas Binmas Noken Ajarkan Membaca dan Berhitung


Dekai - Terus upayakan mencerdaskan anak bangsa, Satgas Binmas Noken Wilayah Yahukimo kembali menggelar Program Polisi Pi Ajar (Si Ipar) yang kepada anak-anak GPDI Agape, Distrik Dekai, Kabupaten Yahukimo, Rabu (23/11/2022). 


Personel Satgas Binmas yang dipimpin Korwil Satgas Binmas Yahukimo IPDA I Made Budi Dumariawan, A.Md., S.H mengajak anak-anak bermain sambil belajar serta memberikan materi pembelajaran dasar seperti mengenal angka dan menulis


Dikakatan IPDA I Made Budi Dumariawan, A.Md., S.H bahwa pelaksanaan Program SI-IPAR mengalami kemajuan.

“Yang kami lakukan selama ini mengalami kemajuan, dimana anak-anak GPDI Agape sudah mulai lancar menghitung dan menulis,” ujar IPDA Made


Lanjut, Ipda Made juga menyampaikan dengan metode yang digunakaan saat ini dapat memudahkan anak dalam menenerima ilmu yang di berikan.


“ Cara yang dipakai Saat ini dengan memberikan pertanyaan serta membiarkan anak dalam tampil menjawab bertujuan agar mereka dapat mudah menyerap ilmu yang diberikan oleh personil Binmas Noken,” Ipda Made.


Sementara itu, Kasatgas Humas Ops Damai Cartenz Kombes Pol. Drs Ahmad Musthofa Kamal, SH mengatakan, kegiatan Polisi Pi Ajar mempunyai maksud dan tujuan agar anak-anak menjadi bersemangat dalam belajar serta mengisi waktu kosong pada saat di rumah dan juga guna menjalin kedekatan antara anak-anak dengan Polisi sehingga tidak ada rasa takut dari diri anak-anak.