Ticker

6/recent/ticker-posts

Pererat Komunikasi, Binmas Noken Intan Jaya Sambangi Tokoh Masyarakat Bapak Daud Sanambani

Sugapa - Personel Binmas Noken Wilayah Intan Jaya yang dipimpin Korwil Binmas Ipda Arisandi Tancoma S.H terus lakukan pendekatan kepada Tokoh-tokoh Masyarakat yang ada demi menjaga situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif di Kabupaten Intan Jaya, Kamis (03/11/22).


Dalam kegiatan tersebut, Ipda Arisandi Tancoma S.H menyampaikan bahwa kali ini Binmas Noken mengunjungi serta memberikan bantuan berupa sembako kepada Bapak Daut Sanambani sebagai salah satu Tokoh Agama yang berpengaruh khususnya di Kampung Bilogai, Distrik Sugapa, Kabupaten Intan Jaya. 


“Keamanan di wilayah Intan Jaya yang saat ini stabil harus selalu kita jaga bersama-sama, selain memberikan bantuan Binmas Noken juga mengajak para tokoh untuk bersama-sama membantu menjaga kamtibmas aman di wilayah Intan Jaya ini.


Lanjud, dirinya juga mengatakan bahwa aparat keamanan yang ada di Intan Jaya tidak dapat bekerja sendiri tanpa bantuan masyarakat setempat, oleh karena itu jika masyarakat mendapatkan Informasi-informasi yang diketahui dapat mengganggu situasi kamtibmas di wilayah Intan Jaya langsung melaporkan kepada anggota kepolisian setempat.


Di tempat yang berbeda, Kasatgas Humas Ops Damai Cartenz  Kombes Pol. Drs. Ahmad Musthofa Kamal, S.H mengatakan Keikutsertaan para Tokoh Masyarakat dalam menjaga situasi Kamtibmas yang ada di Tanah Papua sangat penting, oleh karena itu sinergitas antara Tokoh Masyarakat yang ada dengan Polri sangat diperlukan.


"Tokoh masyarakat yang ada dapat menyelesaikan suatu permasalahan dalam distrik maupun kampung secara kekeluargaan, dimana dalam hal ini sangat membantu Polri dalam menjaga situasi Kamtibmas yang ada tetap aman dan kondusif," tutup Kasatgas Humas.