Ticker

6/recent/ticker-posts

Tim Medis Gelar Layanan Pengobatan Pada Personil Damai Cartenz



Dogiyai - Tim Medis Binmas Noken yang dipimpin  Ipda dr. Ashari Zuprin melakukan pengobatan pada Personil Damai Cartemz yang mengalami gangguan kesehatan sebagai bentuk dan upaya pemeliharaan kesehatan dan kebugaran personil yang berada di Kab. Dogiyai.


Dalam kesempatan tersebut Ipda dr. Ashari Zuprin mengatakan bahwa kegiatan yang dilakukan merupakan sebuah bentuk perhatian dan pemeliharaan kebugaran personil dimana apabila ada personil yang sakit maka akan segera di obati untuk mempertahankan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat.


"Pengobatan yang kami lakukan kepada Personil Damai Cartenz yang mengalami gangguan kesehatan ini merupakan sebuah bentuk dan upaya pemeliharaan kebugaran Personil dimana apabila personil sehat maka pelayanan keamanan yang diberikan kepada masyarakat juga akan semakin baik dan maksimal," ucap Katim Medis


Sementara itu Kasatgas Humas Kombes Pol Drs Ahmad Mustofa Kamal mengatakan bahwa kegiatan yang dilakukan merupakan sebuah bentuk pemeliharaan dan pemaksimalan pelayanan anggota Polri kepada masyarakat dimana kesehatan personil merupakan sebuah aspek penting dalam memberikan pelayanan yang prima pada masyarakat.


"Ini merupakan bentuk pemeliharaan dan pemaksimalan pelayanan anggota Polri kepada masyarakat dimana kesehatan anggota merupakan sebuah modal utama dalam memberikan pelayanan yang prima serta maksimal kepada masyarakat yang berada di Kab. Dogiyai," ucap Kasatgas