Ticker

6/recent/ticker-posts

Bantu Warga Binaan Sukseskan Spot Perikanan, Binmas Noken Berikan Bantuan Pakan Ikan


Kenyam- Melalui program “KASUARI” personel Satgas Binmas Noken Ops Damai Cartenz 2022 dipimpin oleh Kasat Binmas Noken Nduga Ipda Nus Korwa didampingi kembali kunjungi spot perikanan milik Bapak  Onagen Gwijangge di Kampung Lanny-Nduga,  Senin (19/12/2022).


Kunjungan tersebut dalam rangka mengecek secara langsung perkembangan ikan yang dikelola Bapak  Onagen Gwijangge yang merupakan kepala suku lanny-nduga.


Dalam kunjunganya, Binmas noken disambut hangat oleh bapak Onagen beserta keluarga .


“Terimakasih atas perhatian yang diberikan kepada Kami, semoga Tuhan memberkati apa yang sudah Binmas Noken selalu berikan kepada Kami,” Ujar Onagen.


Kasat Binmas Polres Nduga, Ipda Nus Korwa mengapresiasi kerja keras dan keseriusan bapak Onagen dalam mengelola Spot perikanan, ini terlihat dari kolam yang selalu terjaga kebersihannya.


“Terimakasih atas keseriusannya merawat ikan dengan dengan baik hingga ikan terlihat sehat dan bertumbuh. Semoga ini dapat memberikan dampak dan manfaat yang besar bagi keluarga maupun warga sekitar serta semoga hasil program Kasuari ini dapat maksimal. Hari ini kami kembali berikan bantuan berupa pakan ikan,” ucap Ipda Nus.


Ditempat yang berbeda Kasatgas Humas Ops Damai Cartenz Kombes Pol. A.M. Kamal menambahkan, program KASUARI ini untuk membantu masyarakat dalam hal perekonomian sekaligus membangun komunikasi aktif antara masyarakat dan kepolisian agar terciptanya situasi kamtibmas yang aman dan kondusif.


“Spot Binmas Noken di Nduga sendiri menyasar  bidang peternakan dan perikanan. Hal tersebut merupakan upaya dalam memberdayakan masyarakat dengan mengoptimalkan potensi yang ada di Papua sehingga dapat mengangkat harkat dan martabat serta kehidupan masyarakat Papua menjadi lebih baik dan sejahtera. Selain itu ini juga menjadi wadah komunikasi antara masyarakat dan Kepolisian di Nduga," Tutup kasatgas Humas.