Ticker

6/recent/ticker-posts

Eratkan Hubungan Silaturahmi, Binmas Noken Lakukan Pengecekan Hewan ternak milik Warga Binaan


Wamena - Binmas Noken Jayawijaya terus jalin hubungan komunikasi dan silaturahmi dengan mengunjungi Bapak Maksimus Lani sekaligus melakukan pengecekan hewan ternak Babi yang bertempat di Kampung Yagara, Kabupaten Jayawijaya, Selasa (20/12).


Iptu Made Sujana, A.md, P.d selaku Korwil Binmas Noken Jayawijaya mengatakan bahwa kunjungan Binmas Noken Jayawijaya selain menyambung Silaturahmi, juga sekaligus melakukan pengecekan kondisi hewan ternak yang diberikan oleh Binmas Noken melalui Program KASUARI.


"Agar Hewan Babi yang diberikan dapat terus bermanfaat, perlu diperhatikan juga kondisi kandang yang sangat berpengaruh juga terhadap kesehatan hewan ternak dimana perlu Kondisi kandang yang bersih agar babi tidak mudah terkena penyakit," ujar Iptu Made Sujana.


Dirinya mengatakan bahwa hewan babi yang diberikan oleh Binmas Noken melalui program KASUARI tersebut perlu dirasakan manfaatnya selain melatih keterampilan dalam mengembangkan Pertenakan, hasil ternak juga dapat dijadikan konsumsi maupun diperjualbelikan di pasar nantinya.


Kasatgas Humas Ops Damai Cartenz 2022 Kombes Pol. Drs. Ahmad Musthofa Kamal, S.H mengatakan program KASUARI ( Kesejahteraan untuk Anak Negeri ) melatih warga binaan Binmas Noken untuk mengembangkan potensi masyarakat di Tanah Papua dalam bidang Pertenakan, Perkebunan maupun Perikanan.


"Manfaat yang dirasakan oleh Warga Binaan tentunya dapat dirasakan oleh masyarakat disekitarnya, seperti hewan ternak tersebut dikonsumsi bersama maupun dikembangbiakkan agar dapat dijual di pasar," tutup Kasatgas Humas.