Ticker

6/recent/ticker-posts

Kapolres Dogiyai Berikan Himbauan Jelang Natal dan Tahun Baru 2022


Dogiyai - Kapolres Dogiyai Kompol Samuel D Tatiratu SIK melakukan penyampaian himbauan Kapolda Papua menjelang Natal dan Tahun Baru guna memberikan pemahaman kepada masyarakat yang beradi Pasar, SPBU maupun tempat keramaian di Kab. Dogiyai, Selasa (13/12).


Dalam kesempatan tersebut Kapolres memberikan himbauan Kapolda Papua kepada masyarakat Dogiyai menjelang Natal dan Tahun Baru dimana selain memberikan himbauan menggunakan bahasa indonesia Kapolres juga di bantu oleh KBO Binmas Ipda Onesimus Iyowau memberikan himbauan juga dengan menggunakan bahasa daerah agar masyarakat lebih paham maksud dan tujuan dilakukanya himbauan ini


"Himbauan Kapolda Papua ini kami sampaikan langsung kepada masyarakat agar mereka paham dan mengerti apa yang akan disampaikan dimana selain menggunakan Bahasa Indonesia kami juga memberikan  himbauan menggunakan bahasa daerah di Kab. Dogiyai agar masyarakat yang tidak paham bahasa Indonesia juga bisa mengerti jadi tidak ada yang tidak paham dengan himbauan yang kami sampaikan," ucap Kapolres Dogiyai


Dalam himbauannya Kapolres juga menambahkan bahwa kepada seluruh masyarakat untuk tetap menjaga situasi keamanan dan tidak mudah percaya kepada berita bohong yang belum jelas kebenaranya serta meminta kepada masyarakat untuk tidak menyalakan petasan atau kembang api yang dapat mengganggu masyarakat lain.


"Kami juga menyampaikan dan menekankan terkait dengan berita bohong agar masyarakat tidak mudah percaya karena belajar dari Kab. Deiyai agar kejadian seperti tersebut tidak terjadi di Kab. Dogiyai kita ini serta memberikan pemahaman untuk perayaan Natal dan juga Tahun Baru untuk tidak menyalakan Petasan maupun Kembang Api yang dapat mengganggu masyarakat lainya," ucap Kapolres


Sementara itu Kasatgas Humas Kombes Pol Drs Ahmad Mustofa Kamal mengatakan bahwa kegiatan yang dilakukan di Polres Dogiyai merupakan bentuk dan juga perhatian Kepolisian dalam memberikan pemahaman kepada masyarakat serta pentingnya menjaga situasi keamanan yang ada serta tidak melakukan hal hal kriminal menjelang perayaan Natal dan juga Tahun Baru


"Kegiatan yang dilakukan oleh Polres Dogiyai ini merupakan bentuk perhatian kepada masyarakat dimana Polri memberikan himbauan terkait dengan pentingnya menjaga situasi keamanan menjelang Natal maupun Tahun Baru di Kab. Dogiyai dimana selain memberikan himbauan menggunakan Bahasa Indonesia Polres juga memberikan himbauan menggunakan bahasa Daerah agar masyarakat paham dan mengerti maksud dari himbauan tersebut," ucap Kasatgas